Sarapan di Sate Khas Senayan

Di Bandung memang belum ada hingga saat ini, namun sudah ada 26 cabang di Jakarta, 9 di Tangerang, 3 di Bekasi, 1 di Cibubur, 2 di Depok, lengkapnya bisa dilihat di www.satekhassenayan.com. kalau dari Bandung bisa saja pakai Daytrans turun di FX Senayan, di lantai F1 ada resto ini.
Kembali ke sarapan, kemarin saya mampir ke sini. Resto mulai buka jam 8 pagi sampai malam. Menu sarapan ada 3 pilihan paket, nasi jinggo, nasi kucing, gorengan, urutan harganya 30 rb, 28 rb, 25 ribu, semuanya belum termasuk pajak 10%.
Untuk nasi jenggo nya enak, lebih mirip nasi kuning, ada ayam suwir, daun kemangi, sambal, telur suwir, abon dan sambal, kemudian ada minum yaitu teh dalam poci dan gelas yang berisi gula batu, rasanya otentik banget. Harga paket ini termasuk hemat, karena jika beli terpisah harga nasi jenggo nya 19 ribu sedangkan teh poci 25 ribu. Kalau beli paket 30 ribu, hemat 14 ribu (32%).
Patut di coba kalau memang cari sarapan yang otentik dan enak.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mencairkan DPLK Simponi BNI

Cara Transfer Saldo Gopay Ke Grabpay

Redeem Pizza Gratis Pizza Domino